Mungkin sudah tidak asing lagi tentang minyak Hati Ikan Cod di kalangan mama-mama zaman sekarang. Kita sering menjumpai bahkan membeli untuk si kecil suplemen atau susu yang memiliki kandungan minyak Hati Ikan Cod.
Apa sih itu Minyak Hati Ikan Cod atau Cod Liver Oil? Dan seberapa besar manfaat cod liver oil bagi si kecil?
Cod liver oil berasal dari ikan cod, yakni ikan yang hidup di lautan Atlantik dan Pasifik. Ikan cod lebih populer untuk diambil minyak dari organ hatinya. Minyak yang berasal dari hati ikan cod ini kaya akan vitamin A dan D, asam lemak omega 3, asam eicosapentaenoic (EPA) dan asam docosahexaenoic (DHA). Wah kandungan gizi yang cukup lengkap moms untuk tumbuh kembang anak.
Saya mau cerita sedikit tentang pengalaman saya awal berkenalan dengan salah satu produk untuk si kecil yang ada kandungan cod liver oil nya. Waktu itu anak saya yang pertama berusia 3 tahun lebih kurang sehat. Dia tidak selera makan. Dibuatin makanan kesukaannya pun, dia tidak tertarik apalagi jika harus menghabiskannya seperti hari-hari biasa. Bawaannya lemas saja dan malas ngapa-ngapain. Sebagai ibu pasti galau moms melihat anak seperti itu.
Akhirnya saya dan suami berinisiatif membawa anak ke dokter untuk memeriksakan keadaannya. Takutnya anak saya jadi kurang asupan gizi karena malas makan dan membuat daya tahan tubuhnya lemah sehingga penyakit mudah menyerang. Jadilah moms saya ke dokter, setelah konsultasi dengan berbagai pertanyaan dokter menyarankan kepada saya untuk memberikan si kecil suplemen yang ada kandungan cod liver oilnya. Awalnya saya bingung moms, makanya saya tanyakan ke dokter tentang suplemen itu dan apa manfaatnya buat anak saya.
Dari kandungan yang terdapat dalam cod liver oil, kita bisa menyimpulkan ada banyak manfaat yang bisa dirasakan si kecil jika dikonsumsi. Bagi saya manfaat cod liver oil yang saya rasakan untuk si kecil adalah lebih kepada peningkatan daya tahan tubuhnya. Semenjak mengkonsumsi cod liver oil, nafsu makan anak saya jadi kembali normal lagi dan tidak gampang sakit.
Cod liver oil mengandung banyak vitamin D yang ternyata sangat bagus untuk sistem kekebalan tubuh si kecil. Dengan sistem kekebalan tubuh yang baik tentu membuat anak tidak mudah sakit. Apalagi jika musim yang sekarang sering berubah-ubah. Lengah sedikit anak mudah terserang demam atau flu. Menurut saya cod liver oil bisa jadi salah satu solusi untuk menangkis kemungkinan-kemungkinan yang bisa terjadi pada si kecil dengan keadaan cuaca tersebut. Selain itu dapat mengurangi kemungkinan terjadinya infeksi lho moms.
Cod liver oil juga sangat bagus untuk kesehatan mata dan pertumbuhan tulang si kecil. Itu karena kandungan Vitamin A dan D yang terdapat di dalamnya. Kandungan gizi cod liver oil sangat tinggi untuk itu moms pemberian suplemen pada si kecil juga harus tepat. Jangan asal diberikan saja tanpa memperhatikan kondisi tubuh si kecil. Ada baiknya harus dikonsultasikan dengan dokter untuk memastikan anak memperoleh manfaatnya secara optimal serta menentukan takaran yang tepat.
Yuk download aplikasi Babyo di Android & iOS dan bergabung dengan ribuan Moms lainnya untuk saling berbagi cerita dan mendapatkan rewards! You really don't want to miss out!
Comments