Saya adalah seorang mama eping, sehingga breastpump adalah peralatan yang wajib ada di samping saya sehari-hari, dimanapun dan kapanpun. Namun sebelum saya menjadi mama eping pun, kehadiran breastpump atau pompa ASI sangat penting untuk meningkatkan dan menjaga produksi ASI saya.
Pompa ASI menurut saya penting dan wajib dimiliki baik untuk ibu pekerja maupun ibu yang full time stay at home with baby. Mengapa demikian? Karena jika baby sedang tidak menyusu langsung, maka Moms bisa melakukan pumping untuk menjaga produksi ASI dan juga untuk stok ASI yang bisa digunakan apabila dalam keadaan darurat, misalnya saat Moms sakit atau harus bepergian tanpa baby.
Saya sebagai ibu pekerja sangat terbantu dengan adanya pompa ASI yang selalu menemani saya dalam mengASIhi baby meskipun saya berada jauh dengan baby saya saat bekerja.
Lalu, mengapa saya sampai memiliki 2 jenis pompa ASI dari Spectra? Spectra S1 yang merupakan pompa ASI hospital grade dan spectra 9+ sebagai pompa ASI portable.
Sebenarnya memilih pompa ASI harus sesuai kebutuhan dan budget. Bagi saya karena saya sangat menginginkan kakak Fatih lulus ASI 2 tahun, saya berinvestasi dengan membeli pompa ASI hospital grade untuk digunakan di rumah dan pompa ASI portable untuk dibawa saat bekerja dan bepergian.
Lalu apa bedanya pompa ASI hospital grade dengan portable milik Spectra?
Untuk pompa ASI hospital grade, saya menggunakan spectra S1. Dari segi hisapan, memang pompa ASI hospital grade juaranya. Hisapan pompa sangat lembut dan menyerupai hisapan bayi. Terdapat 2 jenis hisapan pada pompa ini, yaitu massage dan expression.
Untuk mode massage digunakan untuk memijat payudara dan merangsang terjadinya LDR (Let Down Reflex). Pada mode massage, cycle atau kecepatan hisapan tidak bisa diubah, yaitu tetap pada angka cycle 70. Dan untuk cycle kecepatan hisap expression dapat diubah-ubah dengan angka maksimal adalah 54.
Dari segi ukuran, tentunya pompa ASI hospital grade lebih besar ukurannya karena mesin pompa lebih besar dibanding pompa ASI portable. Hal ini untuk memaksimalkan hisapan pompa sehingga mampu mengosongkan PD lebih optimal.
Dari segi suara, masih tergolong sunyi dan tidak berisik, namun lebih tidak bersuara pompa ASI portable. Dan dari segi harga, tentunya pompa ASI hospital grade lebih mahal dibandingkan pompa ASI portable.
Sedangkan untuk pompa ASI portable saya menggunakan pompa ASI spectra 9+. Dari segi hisapan tidak kalah dengan pompa ASI hospital grade, namun memang lebih lembut hisapan pompa ASI hospital grade. Hisapan pompa ASI portable spectra 9+ juga memiliki 2 mode, yaitu massage dan expression, namun tidak ada pilihan cycle atau kecepatan hisapan.
Dari segi ukuran, pompa ASI portable adalah pemenangnya. Ukuran yang mini, praktis dibawa kemanapun dan ringan. Dari segi suara, seperti yang telah dijelaskan tadi, suara pompa ASI portable lebih sunyi dibandingkan pompa ASI hospital grade. Dan dari segi harga, lebih ekonomis harga pompa ASI portable.
Semoga bermanfaat.
By: Reza Zattira
Copyright by Babyologist
Yuk download aplikasi Babyo di Android & iOS dan bergabung dengan ribuan Moms lainnya untuk saling berbagi cerita dan mendapatkan rewards! You really don't want to miss out!
Comments