Sebagai mama yang suka sekali baca buku, aku pun juga ingin anakku suka membaca buku. Pengenalan buku bisa dimulai sejak dini. Meskipun belum paham, tapi bayi jika dibiasakan mengenal buku akan terbiasa dan nantinya minat baca lama kelamaan akan muncul.
Di event BBW Jogja 2019 kemarin aku membeli buku-buku beraneka ukuran dan model. Salah satunya buku AR ini. Buku ini kadang aku mainkan di sela membacakan buku biasa, sebagai variasi dalam cara mendongeng.
Di buku ini diceritakan mengenai tiga ekor babi yang membangun rumah. Memang cerita klasik sih, tapi disajikan secara interaktif. Buku AR ini 4 dimensi dengan 5 aktivitas di dalamnya. Jadi tidak setiap halaman ada interaksinya ya Moms.
Mulanya Moms dapat download dulu aplikasi Hippo Magic dan mulai scan cover halaman buku.
Interaksi pertama adalah dalam buku ini adalah permainan. Di sini kita akan membantu babi pertama untuk menumpuk jerami. Lalu selanjutnya akan mewarnai rumah babi kedua. Di halaman berikutnya adalah mencari objek. Lalu melihat interaksi aksi babi dan serigala. Yang terakhir adalah memainkan musik.
Menurutku, buku ini termasuk seru ya. Jadi pembaca tidak hanya sekadar membaca tapi juga dapat berinteraksi dalam buku seolah-olah mengalaminya.
Apakah buku ini worth buat dibeli? Menurutku, ya!
Yuk download aplikasi Babyo di Android & iOS dan bergabung dengan ribuan Moms lainnya untuk saling berbagi cerita dan mendapatkan rewards! You really don't want to miss out!
Comments