Ravindra lahir dengan rambut yang tipis jadi ga begitu sayang kalau di cukur habis, alias dibotakin.
Ada beberapa orang yang bayinya lahir dengan rambut yang tebal sehingga sayang sekali katanya kalau di cukur habis alias dibotakin.
Menurutku rambut bayi di dalam perut itu kotor ada baiknya di cukur habis, saat proses melahirkan banyak darah, air ketuban yang menempel pada rambut meskipun sudah di cuci menurutku tetap kotor. Dan tumbuhnya nanti si rambut tidak beraturan seperti keponakanku
Dan waktu itu aku memutuskan untuk di cukur habis karena saat lahir kulit kepala ravindra berkerak dan susah kalau ada rambut di bersihkannya, ku coba bersihkan yang ada berdarah. Setelah di cukur habis kerak itu aku oleskan baby oil lama-lama hilang.
Menurutku waktu yang tepat untuk mencukur rambut si kecil lewat dari 40 harinya dia.
Tidak ada yang berani mencukur rambut ravindra, papahnya neneknya juga ga berani. Akhirnya saya putuskan saya sendiri yang mencukur rambut ravindra. Dan ini jadi pengalaman yang mengesankan bagi saya.
Yang saya gunakan untuk mencukur rambut ravindra itu alat cukur kumis punya papahnya. Perlahan tapi pasti ya moms. Dan pastikan si kecil dalam keadaan bobo supaya lebih mudah.
Yuk download aplikasi Babyo di Android & iOS dan bergabung dengan ribuan Moms lainnya untuk saling berbagi cerita dan mendapatkan rewards! You really don't want to miss out!
Comments