Memiliki anak usia toddler yang telah memiliki keinginan untuk melakukan sesuatu terkadang membuat kita menjadi sering waswas. Namun melarangnya melakukan ini itu hanya akan menghilangkan haknya untuk memperkaya pengalaman.
Sebagai orang tua, kita hanya cukup membimbing dan mengawasinya agar terhindar dari bahaya yang tidak diinginkan. Namun bagaimanakah jika kita tengah lengah sehingga Si Kecil terjatuh dan terbentur?
Umumnya cedera kepala pada anak pada tidak menimbulkan kerusakan otak, hanya sebagian kecil saja. Terapi pada cedera kepala yang ringan seperti bengkak dapat dilakukan pengompresan dengan es. Cucilah jika terdapat luka, lalu tekan dengan kain kassa untuk menghentikan pendarahan.
Dilansir dalam web Milis Sehat, hal-hal yang perlu kita waspadai apabila Si Kecil cedera kepala berat seperti :
- Anak jatuh dari ketinggian, atau terjadi kecelakaan yang mengakibatkan benturan hebat
- Anak sering muntah
- Adanya penurunan kesadaran
- Anak tidak dapat beraktifitas normal karenan merasa kesakitan
Jika terjadi tanda-tanda kegawat daruratan seperti diatas segera meminta pertolongan tim medis ya Moms. Semoga anak-anak kita selalu diberikan perlindungan dari marabahaya.
Semoga bermanfaat.
By: Chriesty Anggraeni
Yuk download aplikasi Babyo di Android & iOS dan bergabung dengan ribuan Moms lainnya untuk saling berbagi cerita dan mendapatkan rewards! You really don't want to miss out!
Comments