Ada yang pernah tau soal nursing strike? Apa itu nursing strike? Nursing Strike adalah suatu kondisi di mana bayi menolak untuk menyusu, bahkan bisa sampai mengamuk bila disusui dan mogok untuk menyusu.
Bayiku kena nursing strike saat usia 3 bulan. Setelah sembuh dari sakitnya batuk dan pilek, entah kenapa tiba-tiba saat ingin disusui dia menangis sejadi-jadinya bahkan sampai mengamuk. Aku sampai bingung harus berbuat apa, karna yangku pikirkan adalah berat bayiku yang sudah turun karena sakit. Dan sekarang setelah sembuh malah tidak mau menyusu sama sekali. segala cara telahku lakukan agar bayiku mau menyusu kembali. menyusui dengan posisi tidur miring ke kiri, miring ke kanan, posisi aku duduk seperti biasa, bahkan posisi berdiri sembari menggendong dan menyusuinya, dan mama on top (aku seperti posisi push up untuk menyusui). Semua itu aku lakukan tapi hasilnya NIHIL sama sekali.
Dia selalu mengamuk saat posisi mulut dekat payudaraku. Aku mulai stres dan mencari tau penyebab semua ini, karena pada anak pertamaku sama sekali tidak pernah kejadian seperti ini.
Kucari di Google bahkan Instagram, dan kebetulan sekali ada salah satu orang yang kejadiannya sama denganku, dan kubaca semua artikel yang dia buat dan kucari juga di Google. ternyata itu adalah NURSING STRIKE.
Penyebab nursing strike bisa dikarenakan:
1. Bayi kurang sehat/sedang sakit
2. Ada perubahan terhadap ibu (misalnya ganti sabun mandi, lotion, parfum)
3. Mama sedang stres (karena kerja /lain sebagainya)
4. Gigi bayi mau tumbuh
5. Trauma saat disusui
6. Bingung puting
Tapi dari semua hal itu, sebagian besar nursing strike tidak diketahui penyebabnya (seperti aku)
dan kondisi ini berlangsung selama 1 minggu 2 hari.
Dan bagaimana akhirnya selama satu minggu bayiku menyusu? Mau tidak mau, yang kulakukan adalah memompanya setelah itu diberikan lewat botol setiap kali ingin disusui. Repot? Pasti sampai malam pun, setiap aku mau tidur aku bangun kembali sebelum jam dia bangun untuk menyusui.
Memang bayiku sudah mengenal yang nama botol/empeng sebelumnya. saat menjemput /antar anak pertamaku sekolah, aku titip sebentar mba di rumah dan kusiapkan susu melalui botol. Tapi setelah itu, semua urusan anakku pegang kembali dan menyusui pun langsung.
Cara yang kulakukan menghadapi NURSING STRIKE ini adalah:
1. SABAR
Ini adalah hal pertama yang harus dilakukan, karena kalau tidak ibu bisa stres dan bahkan ASI bisa berkurang.
2. SOUNDING
Setiap kali memberikan susu (walaupun dari botol) selalu aku bicara dengan bayiku "Anak pinter, mau NENEN lagi ya sama maminya. Enakan NEN langsung kan sama mami"
3. TERUS MENCOBA
Sebelum kuberikan susu melalui botol, aku selalu mencoba langsung menyusui bayiku walaupun ujung-ujungnya dia menangis.
Setiap saat, setiap waktu kulakukan agar bayiku mau menyusui langsung, bahkan kubuka bajuku dan dia juga (telanjang dada) dan kupeluk sembari sounding terus menerus. Dan sampai kembali waktunya bayiku akhirnya mau mulai menyusui kembali. Betapa senangnya saat dia mulai mau menyusu kembali.
Yuk download aplikasi Babyo di Android & iOS dan bergabung dengan ribuan Moms lainnya untuk saling berbagi cerita dan mendapatkan rewards! You really don't want to miss out!
Comments