Hai Moms, saya mau ngebahas tentang sesuatu yang gampang saat kita anjurkan ke orang lain, tapi susah sekali kita lakukan pada saat terjadi, yaitu pada saat anak sakit. Pasti yang kita katakan adalah seorang ibu harus tenang dan jangan panik saat menghadapi anak sakit. Mungkinkah kita sebagai Moms tenang pada saat anak sakit? Jawabannya tidak mungkin sama sekali ya Moms kita tenang dan tidak panik.
Nah, saya mau membahas tentang batuk-pilek pada anak ya Moms. Jaey pertama kali terserang batuk berdahak dan flu itu pada usia 11 bulan ya Moms, dan itu juga karena tertular dari daddynya. Kali ini saya mau kasih beberapa tips, pada saat anak terserang batuk dan flu, di mana saat itu saya juga panik sekali. Saya tidak menganjurkan untuk tenang atau tidak usah panik ya karena menurut saya, sakit seringan apapun itu bisa berbahaya kalau menyerang bayi atau anak kecil.
Tips menghadapi bapil pada si Kecil
- Transpulmin
Untuk batuk dan flu biasanya bisa mengganggu pernapasan dan tidurnya si Kecil ya Moms. Di sini kita bisa memakai transpulmin ya Moms untuk menghangatkan dadanya. - Pure Kids Inhalant Decongestant Oil
Ini untuk ditaruh di bantal, baju atau sapu tangan ya Moms, supaya pas tidur lebih enak dan lega. Ini juga di luar dugaan saya, that it actually works. Karena Jaey tidur sampai susah napas, terus berdahak dan muntah Moms and this little thing helps a lot. - Berjemur
Ini juga penting karena dengan berjemur, dahak bakal lebih mudah keluar dan biasanya ingus juga bakal keluar Moms. - Minum obat sesuai anjuran dokter
Kalau batuk sudah berhari-hari dan Moms sudah mulai stres, sebaiknya ke dokter ya Moms. Jadi dokter bisa menganjurkan untuk minum obat yang diperlukan baby. Pasti kita sedih dong ya kalau baby susah napas dan muntah karena batuk. - Uap
Kemaren dokter menganjurkan Jaey untuk uap di RS. Kalau ada alatnya di rumah juga bisa di rumah, kita tinggal beli cairan yang sudah diresepkan dari dokter saja. Tapi kemaren saya uap di RS (Rp.85.000 sekali uap) dan Jaey total uap 3 kali. Ini juga benar membantu loh Moms, karena habis uap, lendirnya bakal keluar. - Minum air yang banyak
Air putih juga sangat sangat diperlukan ya Moms pada saat anak sedang tidak sehat.
Jadi, kalau si Kecil sakit, batas 3 hari sudah boleh berobat ya Moms, sebelum semakin parah.
Semoga bermanfaat.
By: Junis Kenshi
Copyright by Babyologist
Yuk download aplikasi Babyo di Android & iOS dan bergabung dengan ribuan Moms lainnya untuk saling berbagi cerita dan mendapatkan rewards! You really don't want to miss out!
Comments