Buah naga kaya akan kandungan nutrisi yang baik untuk tubuh bahkan untuk ibu hamil sekalipun. Buah naga mengandung sejumlah nutrisi penting seperti vitamin, antioksidan, mineral, serat dan lain sebagainya. Buah naga bisa dikonsumsi secara langsung atau diolah menjadi jus buah yang menyegarkan.
Inilah 7 Manfaat Buah Naga Merah Untuk Ibu Hamil Muda
Membantu Pembentukan Sel Darah Merah
Buah naga kaya akan kandungan zat besi yang bermanfaat untuk pembentukan sel darah merah sehingga mencegah anemia dalam kehamilan. Konsumsi buah naga secara rutin dan teratur dapat mengatasi pemasalahan anemia selama kehamilan.
Sumber Energi Bagi Tubuh
Ibu hamil umumnya seringkali merasa lemas dan cepat lelah. Kondisi seperti ini sebaiknya diwaspadai supaya tidak berdampak buruk untuk perkembangan janin. Kandungan nutrisi pada buah naga sangat efektif untuk menambah energi bagi ibu hamil.
Mengoptimalkan Tumbuh Kembang Janin
Kerusakan tabung saraf atau kelainan sumsum tulang belakang bisa dicegah dengan rutin konsumi buah naga selama hamil.
Menjaga Kesehatan Tubuh
Ibu hamil sangat rentan sekali terkena berbagai masalah kesehatan tubuh. Permasalahan seperti ini sebaikya ditangani dengan baik dengan cara mengonsumsi makanan yang mengandung gizi tinggi, seperti buah naga. Kandungan vitamin dan antioksidan dalam buah naga merah mampu menjaga kesehatan tubuh dan meningkatkan imun tubuh.
Menyempurnakan Pembentukan Indera Penglihatan Janin
Kandungan betakaroten pada buah naga bermanfaat untuk membantu mengoptimalkan pembentukan indra penglihatan bayi. Bahkan zat tersebut bermanfaat untuk memelihara kesehatan mata ibu hamil supaya terhindar dari kerusakan retina yang bisa membahayakan proses persalinan normal.
Mencegah Bayi Lahir Prematur
Adanya asam folat dalam buah naga merah dapat mencegah bayi lahir cacat atau prematur. Konsumsi buah naga merah secara teratur untuk mencukupi asupan asam folat bagi ibu hamil dan perkembangan janin.
Menstabilkan Gula Darah
Kadar gula darah yang berlebih tentu saja sangat berisiko terhadap kesehatan ibu hamil. Bahkan hal ini berisiko terhadap diabetes gestational yang menghambat tumbuh kembang janin dan bahkan mempersulit persalinan normal. Untuk mengatasinya, Mom bisa mengonsumsi buah naga.
Konsumsi buah naga secara rutin dan teratur tentu saja akan memberikan dampak positif untuk perkembangan janin hingga tiba waktunya persalinan.
Semoga bermanfaat.
By: Babyologist Editor.
Yuk download aplikasi Babyo di Android & iOS dan bergabung dengan ribuan Moms lainnya untuk saling berbagi cerita dan mendapatkan rewards! You really don't want to miss out!
Comments