Sedikit flashback, semua Moms yang punya bayi pasti pernah merasakan sibuk menyusui, bayi rewel, mengganti popok kotor sampai jadwal tidur yang tidak teratur. Sebelum itu semua, sembilan bulan selama kehamilan sudah merasakan mual muntah, kram perut, sakit punggung, kaki bengkak, buang air kecil yang sering, dan akhirnya melahirkan bayi. Setelah semua kerja keras itu maka pantaslah Moms mendapatkan liburan.
Apakah Moms sudah mulai mempersiapkan acara liburan keluarga? Tetapi aku masih punya bayi pasti repot banget mau pergi-pergi. Aku juga punya bayi, usia Owen saat ini 8 bulan. Menurut aku liburan bersama bayi perlu banget. Selain untuk refreshing orang tuanya, juga perlu merasakan sensasi liburan bersama bayi.
Memikirkan membawa bayi berlibur tampak menakutkan? Berikut aku mau share tips untuk yang baru pertama kali liburan bersama bayi.
1. Pilih lokasi yang tidak terlalu jauh dari rumah.
Bagian paling menegangkan adalah perjalanan. Tentu ada perasaan khawatir tentang perjalanan terutama dengan transportasi umum. Dengan sifat bayi yang masih susah ditebak, Moms pasti khawatir dapat mengganggu penumpang lainnya. Solusinya pilihlah tempat liburan yang tidak terlalu jauh dari rumah.
2. Cari penginapan yang family-friendly.
Jika Moms khawatir bayi dapat mengganggu tamu lainnya, pilihlah penginapan yang memang family-friendly. Sekaligus bisa juga bertemu keluarga lain untuk bersosialisasi selama liburan.
3. Liburan bersama keluarga atau teman.
Sebagai alternatif dapat liburan dengan mengajak keluarga atau teman. Dengan demikian bisa bergantian, salah satu ada yang mengawasi bayi yang sedang tidur siang sementara yang lain menikmati semilir angin. Dengan berlibur secara berkelompok, akan ada banyak orang dewasa untuk menemani selama liburan.
4. Persiapkan perlengkapan traveling bayi.
Mungkin beberapa waktu lalu liburan ala backpacker selalu menjadi agenda, tetapi bukan berarti setelah memiliki anak harus melupakannya sama sekali. Bayi relatif mudah diangkut. Mereka akan bahagia selama bersama orang tuanya dan akan nyaman berada di gendongan atau stroller saat berada di luar.
5. Perjalanan darat.
Bepergian bersama Bayi identik dengan bagasi yang banyak dan itu membuat liburan dengan menggunakan pesawat cukup sulit. Solusinya dapat memilih liburan dengan perjalanan darat. Moms dapat mengisi bagasi mobil dengan semua perlengkapan, mainan favorit bayi dan pakaian tanpa terlalu khawatir tentang bagasi. Jika bayi dirasa cukup nyaman di dalam mobil, bisa mencoba perjalanan yang lebih jauh. Atau apabila bayi bukan penggemar car seat maka pilihannya adalah perjalanan pendek.
6. Persiapkan check list perlengkapan bayi.
Jangan remehkan kekuatan check list. Kalau perlu persiapkan jauh-jauh hari sebelum hari H untuk menghindari ada yang tertinggal. Apabila perlu siapkan juga obat-obatan yang biasa diminum. Ingat, bayi belum dapat mentoleransi apabila ada yang terlewat untuk kebiasaan-kebiasaan hariannya.
Sudahkah Moms mengajak bayi untuk liburan pertamanya?
Yuk download aplikasi Babyo di Android & iOS dan bergabung dengan ribuan Moms lainnya untuk saling berbagi cerita dan mendapatkan rewards! You really don't want to miss out!
Comments